PENINGKATAN HASIL IPS MELALUI MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI PADA SISWA KELAS V SDN 1 SUKARAJA

  • Sahit Sahit SDN 1 Sukaraja
Keywords: Hasil Belajar IPS, Model Inkuiri

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar IPS melalui model pembelajaran inkuiri di SDN 1 Sukaraja. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menggunakan model Kemmis dan Mc. Taggart, dengan subjek penelitian yaitu siswa-siswi kelas V SDN 1 Sukaraja yang berjumlah 29 siswa dan objek dalam penelitian ini adalah peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS. Tindakan yang dilakukan selama penelitian ini adalah pelaksanaan pembelajaran dengan menggunakan model Inkuiri. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah soal tes uraian dan observasi Teknik analisis data dilakukan secara dekriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui penerapan model Inkuiri dalam pembelajaran IPS dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Peningkatan hasil belajar siswa ini dilihat dari meningkatnya kemampuan siswa dalam mencari jawaban dari permasalah melalui berbagai tahapan dalam model inkuiri yaitu orientasi, merumuskan masalah, merumuskan hipotesis, mengumpulkan data atau informasi, melakukan uji hipotesis, dan merumuskan kesimpulan. Serangkaian tahapan dalam model inkuri selain meningkatkan hasil belajar juga meningkatkan keaktifan siswa dalam proses pembelajaran dimana siswa diarahkan untuk berusaha sendiri mencari jawaban atas pertanyaan yang telah dirumusakan. Peningkatan hasil belajar siswa dilihat dari meningkatnya persentase ketuntasan hasil tes siswa dimana pada pra tindakan persentasenya 31, 03%, pada siklus I meningkat menjadi 55, 17% dan meningkat lagi pada siklus II menjadi 82, 76%.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Daryanto. 2011. Penelitian Tindakan Kelas Dan Penelitian Tindakan Sekolah.Yogyakarta: Gava Media.

Fathurrohman. 2015. Model-Model pembelajaran Inovatif. Jogyakarta: Ar-Ruzz Media.

Samlawi, Fakih dan Maftuh, Bunyamin. 1998. Konsep Dasar IPS. Bandung: Depdikbud.

Suharsimi Arikunto. 2006. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Tohir, A. 2015. Pengembangan bahan ajar modul kesetimbangan kimia berbasis multipel representasi di SMA Kota Bandar Lampung. Program Pascasarjana Teknologi Pendidikan Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung.

Trianto. 2009. Mendesain Model Pembelajaran Inovatif-Progresif. Jakarta: Kencana Frenadamedia.

Trianto. (2010). Model pembelajaran terpadu. Bumi Aksara.

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003: Sisdiknas 2006.

Wina Sanjaya. 2006. Strategi Pembelajaran. Bandung: Kencana Frenadamedia.

Published
2019-12-27
How to Cite
Sahit, S. (2019). PENINGKATAN HASIL IPS MELALUI MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI PADA SISWA KELAS V SDN 1 SUKARAJA. AHSANTA JURNAL PENDIDIKAN, 5(3), 84-91. https://doi.org/10.2503/ajp.v5i3.28
Section
Articles